Senin, 19 Oktober 2009

Desa Kawasan Konservasi Semoyo, Melestarikan Lingkungan Dengan Kearifan Lokal

GUNUNG KIDUL_(BeritaJogja) Sejak ditetapkan sebagai Desa Kawasan Konservasi oleh Bupati Gunung Kidul, Suharto pada 18 Agusutus 2007, Desa Semoyo semakin bergiat untuk melakukan pelestarian lingkungan. Pelestarian lingkungan di Desa Kawasan Konservasi Semoyo dengan kearifan lokal.

Desa Semoyo, yang terletak di Kecamatan pathuk Gunung KIdul merupakan salah satu desa yang ditetapkan sebagai Desa Kawasan Konservasi oleh BUpati Gunung KIdul. Desa ini telah dianggap mampu menjaga kelestarian lingkungan.

"Masyarakat di Desa Semoyo menanam tanaman lokal yang dapat menjadi ikon Desa ini yang dapat menjaga kearifan lokal maupun kelestarian lingkungan", ungkap Suratimin (50 tahun) yang menjabat Ketua Serikat Petani Pembaharuan Desa Semoyo.

"Rencanaya, Desa ini juga akan membuat program pohon induk dimana pohon tersebut dimilii oleh setiap keluarga dan tidak boleh ditebang", tambahnya.

Desa Kawasan Konservasi adalah sebuah gerakan bersama komunitas untuk menjaga ekosistem desa dengan desain pola pertanian berkelanjutan. Selain itu, Desa Kawasan Konservasi ini dipadukan dengan penataan hutan rakyat yang melestarikan sumber-sumber mata air.Desa Kawasan Konservasi juga menjadi media pembelajaran sekaligus laboratorium alam komunitas dalam melestarikan lingkungan hidup dengan memanfaatkan kearifan lokal sebagai pengikat keberlanjutan pembelajaran.

Tidak ada komentar: