Kamis, 21 Oktober 2010

Radekka FM-Republik Anak Kenalan Produksi Feature Anak Hari Pangan Se-Dunia 2010


Radekka FM bekerjasama dengan Republik Anak Rak Kenalan memproduksi feature radio anak dalam rangka menyemarakan Hari Pangan se-Dunia yang diperingati tiap tanggal 16 Oktober. Feature radio yang berjudul “ Pangan Lokal, Pangan Sehat, Kini dan Masa Depan “ ini diperankan oleh anak- anak SD Kanisius Kenalan Kecamatan Borobudur Kabupaten Magelang. Ketrampilan RAK Kenalan yang tidak diragukan lagi dalam olah vocal dan kolaborasi iringan musik lokal “Blekotek” semakin mempercantik feature anak yang diproduksi pertama kali ini. Pesan yang disampaikan oleh anak dalam feature ini mengkampanyekan pangan lokal untuk melawan penjajahan produk pabrikan yang hanya menguntungkan kapitalis belaka.Feature ini juga bermaksud untuk menumbuhkan kesadaran kepada anak atas tema tahun 2010 " Bersatu Melawan Kelaparan "

Tidak ada komentar: